Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

5 Smartphone Ini Terkenal dengan Kualitas Audionya

Hal apa yang kamu perhatikan ketika akan membeli smartphone?
Mempertimbangkan harga dan kebutuhan pribadi memang sangat penting. Namun selain itu, tentu kita wajib memperhatikan fitur-fitur yang ada pada smartphone. Termasuk fitur audio yang kini semakin penting untuk aktivitas kita.
Jika kita sering bermain game, mendengarkan musik, atau menonton film melalui smartphone, berarti kita mesti mengandalkan satu dari 5 smartphone dengan kualitaa audio terbaik berikut ini :
Xperia Z4

Smartphone yang satu ini ternyata tidak hanya memiliki bentuk yang menarik dan elegan. Karena ternyata Xperia Z4 juga memiliki fitur speaker anti air dan debu. Kita pun tidak perlu khawatir ketika menggunakannya di berbagai tempat. Daya tahan fitur speaker pada Xperia Z4 sudah teruji dan berkualitas untuk memenuhi kebutuhan kita.
LG V20

Pretasi LG V20 bukan hanya sebagai smartphone dengan Android Nougat pertama di dunia. Lebih dari itu, LG V20 juga unggul dari segi kamera dan fitur audio. Ada teknologi hi-fi Quad DAC yang menyajikan kualitas audio terbaik. Kita pasti akan merasakan pengalaman seru dengan fitur audio unggulan ala LG V20.
HTC One M9

Rupanya HTC One M9 juga siap diandalkan untuk urusan audio. Smartphone yang satu ini dilengkapi dengan speaker di bagian depan. Speaker tersebut terdiri dari teknologi built in amplifier dan teknologi Dolby Audio. Sehingga kualitas suara pada HTC One M9 pasti semakin memuaskan. Harga smartphone HTCOne M9 saat ini masih terbilang tinggi di pasaran jika kamu tertarik membelinya.
Google Nexus 6

Mungkin tak banyak yang tahu kalau smartphone besutan Google yang satu ini juga punya kualitas audio yang spesial. Google Nexus 6 memiliki speaker yang terletak di bagian depan smartphone. Ketika kita mendengarkan musik atau menonton video tanpa earphone, kualitas audio dari Google Nexus 6 pasti akan membuat kita semakin terhibur.
Asus Zenfone 3 Ultra


Seakan tak mau kalah dari brand lainnya, Asus Zenfone 3 Ultra juga punya speaker yang bisa diandalkan. Ada fitur speaker yang terletak di bawah smartphone. Dengan teknologi smart amplifier, audio yang dihasilkan speaker tersebut tak hanya lantang tetapi juga berkualitas.

Post a Comment for "5 Smartphone Ini Terkenal dengan Kualitas Audionya"